Kalah 1-2 dari Legia Warsawa, Chelsea Terselamatkan Kemenangan di Leg Pertama Sehingga ke Semifinal Conference League 2024/2025

Chelsea tampil tak memuaskan di leg kedua babak perempat final Conference League 2024/2025 saat menghadapi Legia Warsawa pada Jumat, 18 April 2025 dini hari WIB.

Meski bermain di kandang sendiri di Stamford Bridge, The Blues takluk 1-2 dari wakil Polandia itu.

Chelsea pun terselamatkan dengan kemenangan 3-0 di leg pertama sehingga berhak mengantongi tiket semifinal dengan keunggulan agregat 4-2.

Satus-satunya gol Chelsea di pertandingan ini dicetak oleh Marc Cucurella di menit ke-33. Sementara itu, sepasang gol tim tamu dicetak oleh Tomas Pekhart di menit ke-10 dan Steve Kapuadi di menit ke-53.

Kubu Chelsea tentu menyambut hasil positif ini meski gagal mempersembahkan kemenangan di kandang sendiri.

Di tengah berbagai kritik terkait performa Chelsea, sang pelatih, Enzo Maresca tetap berpikir positif terkait masa depannya bersama tim ini. Ia pun tegas membantah tudingan bahwa tim tidak mengalami perkembangan sejak era pelatih sebelumnya yakni Mauricio Pochettino hingga saat ini.

“Bagi saya, kami bergerak dengan tepat. Saya tidak di sini tahun lalu, jadi sulit untuk membandingkan. Tapi musim ini, kami menuju ke arah yang benar,” beber Maresca.

Pelatih asal Portugal itu pun harus mengatur strategi yang tepat di tengah padatnya jadwal yang dihadapi. Ia harus membagi kekuatan timnya antara pertandingan domestik dan Eropa. Sehingga saat menghadapi Legia itu pun harus melakukan beberapa rotasi.

“Kami hampir sepanjang musim berada di empat besar. Dibanding dua musim lalu, ini kemajuan. Angka-angka membuktikan tim bermain baik,” pungkasnya.

Susunan Pemain Chelsea versus Legia Warsawa:

Chelsea: Jorgensen, Cucurella, Badiashile, Adarabioyo, Acheampong, James, Dewsbury-Hall, Nkunku, Sancho, Palmer, Jackson

Legia Warsawa: Kovacevic, Vinagre, Kapuadi, Ziolkowski, Pankov, Oyedele, Luquinhas, Goncalves, Elitim, Morishita, Pekhart

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *