timnas indonesia vs timnas australia

Setelah Dipermalukan Australia, Target Patrick Kluivert selanjutnya Bawa Indonesia Menang Atas Bahrain

Tim nasional Indonesia baru saja menelan pil pahit dalam lanjutan pertandingan putaran ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia saat menghadapi timnas Australia.

Bermaindi Sydney pada Kamis, 20 Maret 2025 petang WIB, skuad Garuda dicukur tuan rumah dengan skor telak 1-5.

Kekalahan ini menjadi pukulan telak bagi armada Patrick Kluivert yang sedang berjuang untuk mengukir sejarah bagi sepak bola Indonesia.

Indonesia masih punya harapan di laga-laga selanjutnya. Kluivert menegaskan target mereka selanjutnya adalah meraih kemenangan atas Bahrain.

Pertandingan ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta pada Selasa, 25 Maret 2025.

“Kami perlu bekerja, Bahrain ada di depan kami, dan kami berusaha untuk mendapatkan hasil baik. Namun, pertama kita perlu menyesuaikan permainan ini,” beber Kluivert.

Ia tetap optimis dengan kualitas dan mental para pemain Indonesia saat ini. Hanya saja mereka harus mewaspadai kesalahan individual.

“Kembali lagi, mentalitas kerja, etos para pemain, saya sangat senang. Dan, ketika Anda kebobolan karena kesalahan personal, kami perlu bekerja, dan hanya itu yang perlu kami lakukan,” sambungnya.

Ia pun akan segera mengembalikan kepercayaan diri para pemain sebelum menghadapi laga krusial berikutnya di kandang sendiri.

“Iya, tentu itu akan jadi laga yang sangat sulit. Pertama-tama dan yang terpenting adalah untuk menyatukan pikiran para pemain kembali dan energi positif.”

Ia menyoroti pertandingan kontra Australia yang menurutnya sudah berjalan sesuai rencana di awal pertandingan.

“Karena, seperti yang saya bilang sebelumnya, kami memulai laga ini dengan baik. Kami menerapkan apa yang kita rencanakan, itu bekerja dengan baik.”

Sayangnya, para pemain Indonesia tak bisa melanjutkan awal yang bagus itu. Untuk itu, ia perlu segera mengembalikan energi positif ke dalam tim.

“Sayangnya, kita tidak bisa melanjutkannya, itu sangat disayangkan. Namun, kita perlu mengembalikan energi positif ke grup dan mencoba untuk mendapatkan hasil yang baik lawan Bahrain,” tegasnya.

Timnas Indonesia vs Bahrain
Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
Selasa, 25 Maret 2024
20:45 WIB
Siaran langsung: RCTI, GTV
Live streaming: Vision+

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *