barcelona vs celta vigo

Magis Raphinha di Balik Kemenangan Dramatis Barcelona Atas Celta Vigo

Barcelona mencatatkan kemenangan dramatis saat menjamu Celta Vigo di pekan ke-32 LaLiga 2024/2025 di Estadi Olimpic Lluis Companys pada Sabtu, 19 April 2025.

Blaugrana mencatatkan kemenangan dengan skor tipis 4-3 yang tidak lepas dari penampilan gemilang Raphinha.

Pemain sayap asal Brasil ini menjadi penentu kemenangan tuan rumah. Raphinha mencetak sepasang gol di menit ke-68 dan penalti di menit ke-90+8.

Barcelona sempat memimpin melalui Ferran Torres di menit ke-12. Namun, tim tamu tampil mengejutkan dengan tidak hanya menyamakan kedudukan tetapi juga membalikkan keadaan menjadi 3-1 berkat hat-trick Borja Iglesias di menit ke-15, 52, dan 62.

Dani Olmo mencetak gol di menit ke-64 untuk memperkecil kedudukan sebelum Raphinha membantu untuk membuat skor sama kuat, sebelum gol pamungkasnya untuk mengunci kemenangan tuan rumah.

Berkat kemenangan ini, Barcelona berhak atas tiga poin untuk memastikan diri masih memuncaki klasemen sementara dengan 73 poin. Barcelona sementara ini unggul tujuh angka dari Real Madrid yang akan menghadapi Athletic Bilbao di pekan ke-32.

Ujian Barcelona menuju tangga juara sungguh berat. Mereka dihadapkan pada jadwal pertandingan yang padat.

Setelah ini mereka akan kembali main kandang saat menjamu Real Mallorca pada tengah pekan depan, tepatnya pada Rabu, 23 April 2025. Hal ini membuat sang pelatih, Hansi Flick tak bisa tidak angkat bicara.

“Setiap liga melindungi klub-klubnya, terutama ketika mereka akan main di semifinal Liga Champions. Gila betul, kami tidak punya waktu istirahat sama sekali,” tandas Flick.

Ia menyoroti pihak LaLiga yang dinilai tidak memberikan perlindungan kepada tim-tim yang juga akan bertarung di pentas Eropa.

“Menurut saya, orang-orang itu bertanggung jawab atas jadwal – saya ingin membicarakan ini dengan mereka… saya tidak mencari-cari alasan atau mengeluh. Saya senang kami tidak bermain jam 2 siang lawan Valladolid hari Minggu.”

Ia menilai jadwal yang dibuat sedikit konyol dan bisa berdampak pada sepak bola Spanyol dan malah menguntungkan tim-tim dari negara lain.

“Tapi, kenapa kami tidak bisa bermain jam 6 sore seperti biasanya? Tolong kasih satu alasan saja. Bagi saya, ini konyol dan bisa berdampak pada sepakbola Spanyol. Tim-tim lain di Eropa diuntungkan.”

Ia membandingkan dengan liga-liga lain seperti Bundesliga dan Premier League yang benar-benar memperhatikan jadwal tim-timnya yang berkompetisi di level Eropa.

“Saya tidak bisa berkata-kata karena situasinya sukar dipercaya. Di Bundesliga atau Premier League, mereka melindungi klub. LaLiga tidak paham apa dampak dari datang telat untuk para pemain.”

Susunan pemain Barcelona versus Celta Vigo:

Barcelona (4-3-3): Szczesny; Martin, Martinez, Cubarsi, Kounde; Lopez, De Jong, Pedri; Torres, Lewandowski, Raphinha.

Pelatih: Hansi Flick.

Celta Vigo (3-4-3): Guaita; Alonso, Lago, Rodriguez; Carreira, Moriba, Beltran, Duran; Swedberg, Iglesias, Losada.

Pelatih: Claudio Giraldez Gonzalez.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *